close

Wednesday, October 07, 2020

author photo

PojokReview - Mengonsumsi minuman keras alias minuman beralkohol tentunya sering disebut sebagai salah satu kebiasaan yang buruk. Tapi, ternyata memang dunia ini serba dua sisi. Minuman keras, dalam hal ini bir, ternyata juga memiliki manfaat bagi tubuh Anda.


Hanya saja, ada syaratnya agar Anda bisa mendapatkan manfaat dari bir. Syaratnya adalah Anda mengonsumsinya dalam kadar yang tepat, alias tidak berlebihan. Jadi, Anda minum bir mungkin hanya satu atau dua gelas per hari dan tidak meminumnya sampai mabuk.


Penasaran apa saja manfaat minuman beralkohol satu ini? Simak ulasannya berikut ini.


Kandungan Baik dan Rempah-Rempah


Selain alkohol (pada bir berkisar antara 3 hingga 6 persen) masih banyak kandungan lain di dalam bir. Misalnya ada serat (6%), mineral dan vitamin B kompleks. Kandungan paling besar di dalam bir justru adalah kalori yang mencapai 25%.


Selain itu, sejumlah bir juga menggunakan berbagai jenis rempah-rempah untuk menciptakan rasa yang unik. Ada yang menggunakan kayumanis, ada juga daun semanggi. Ada pula jenis bir yang menggunakan ginseng, kulit jeruk, chamomile, humulus lupulus, daun coriander dan sebagainya.


Dengan kandungan tersebut, maka ada banyak pula manfaat bir yang bisa Anda dapatkan bila mengonsumsinya dalam takaran yang pas.


Berikut beberapa penyakit yang bisa terhindari bila mengonsumsi bir dengan takaran yang tepat.


Diabetes


Meminum bir 3-4 botol dalam satu minggu, menjadikan Anda memiliki risiko terkena diabetes jauh lebih kecil ketimbang orang yang tidak minum bir. Satu botol per hari bahkan membuat seseorang bisa memiliki risiko terkena diabetes 21% lebih kecil. Hal itu terungkap dalam Journal of the European Association for the Study of Diabetes.


Peradangan


Di dalam bir ada kandungan senyawa polifenol. Senyawa ini ternyata punya khasiat menjadikan tubuh lebih kecil potensinya terkena peradangan. Sebab polifenol memiliki sifat antiinflamasi. Hal itu diungkapkan lewat penelitian oleh Brian Lockwood di University of Manchester School of Pharmacy and Pharmaceutical.


Batu Ginjal


Penelitian di National Public Health Institute of Helsinki yang dipimpin oleh Dr. Tero Hirvonen menyimpulkan bahwa orang yang mengonsumsi bir satu botol satu hari memiliki potensi 40% lebih kecil terkena batu ginjal. Sebab, penyebab batu ginjal adalah kadar kalsium dalam tubuh yang berlebih. Dan alkohol di dalam bir justru sangat efektif mengendalikan kadar kalsium dalam tubuh.


Stroke


Minum bir yang cukup menjadikan Anda terhindar dari risiko terkena penyakit stroke bahkan hingga 50%. Anda tentunya tidak bisa mengonsumsi lebih banyak dari 1 botol per hari untuk menjadikan pembuluh darah lebih fleksibel dan tidak terhambat. Hal itu terungkap dalam penelitian yang dilakukan oleh tim peneliti dari Harvard Medical School.


Jantung


Tim peneliti dari University of Scranton, Pennsylvania, Amerika Serikat melakukan studi dan mendapatkan kesimpulan bahwa bir menjadikan kadar lemak dalam tubuh bisa dikendalikan dengan baik. Hasilnya, peminum bir justru bisa terhindar dari penyakit jantung.


Kesehatan Mulut dan Gigi


Penelitian yang dirilis Journal of Biomedicine and Biotechnology mengungkapkan bahwa bakteri yang tumbuh di gigi dan mulut justru akan terhambat pertumbuhannya bila mengonsumsi bir dalam kadar yang tepat.


Jadinya, dari beberapa penelitian di atas justru menjadikan Anda tidak perlu ragu untuk minum bir. Hanya saja, jangan sampai berlebihan dari batasan yang ditentukan. Berbagai penelitian menyebutkan bahwa batas aman bagi seseorang untuk mengonsumsi bir adalah 4-6 botol per minggu. Hal itu berarti tidak lebih dari 1 botol per hari.


Bagaimana bila lebih? Maka bersiap-siap saja dengan berbagai jenis penyakit lain yang bisa menimpa Anda.

This post have 0 komentar

Next article Next Post
Previous article Previous Post