PojokReview.com - Anda sedang jomblo sehingga belum ada kekasih halal yang bisa dipeluk? Kalau begitu Anda bisa mengikuti kejuaraan dunia Memeluk Pohon yang digelar di Finlandia. Kejuaraan dunia super aneh satu ini digelar selama tiga hari mulai dari Kamis (27/8/2020) sampai tanggal 29 Agustus 2020 mendatang.
Karena Pandemi, lomba aneh satu ini bisa diikuti secara daring, loh. Biasanya, lomba ini akan digelar di Hutan HaliPuu, Levi di Finlandia. Lomba ini berbentuk memeluk pohon dengan cepat yakni berganti-ganti pohon dalam waktu 1,5 menit dan setiap pelukan di pohon minimal 5 detik. Nantinya jumlah terbanyak akan keluar sebagai juara.
Cabang yang kedua adalah memeluk pohon dengan penuh dedikasi selama 1 menit. Dan cabang yang ketiga adalah pelukan terkreatif dalam waktu 30 detik. Untuk gaya kreatif biasanya aksi-aksi akrobatik akan hadir dalam lomba tersebut.
Lomba ini ditujukan agar mampu meningkatkan kecintaan pada hutan dan pepohonan. Juga mendapatkan energi positif dari alam.
Nah, bila Anda tertarik mengikuti lomba satu ini adalah dengan cara mengunggah video Anda memeluk pohon tersebut ke situs webnya. Atau, Anda bisa unggah di Instagram dengan tanda pagar (tagar) TreeHugging2020, HaliPuu.
Jangan lupa untuk tunjukkan koordinat pohon tersebut di dalam foto atau video. Berikan deskripsi maksimal 25 kata kenapa Anda menyukai atau memilih pohon tersebut.
Nah, apabila Anda mampu menggambarkan kecintaan Anda pada pohon tersebut dengan cara mendalam, bisa-bisa Anda keluar sebagai juara. Pengumuman juara kompetisi tingkat dunia ini akan diumumkan di tanggal 30 Agustus 2020 mendatang.
Apa yang akan didapatkan pemenang? Yah, Anda akan mendapatkan transportasi dan akomodasi selama seminggu untuk berkunjung ke Arctic Cocooning di HaliPuu, Finlandia. Semoga berhasil, yah.
This post have 0 komentar