close

Friday, July 24, 2020

author photo
Hwang Hee-chan


PojokReview - Serasa baru kemarin ketika timnas u-19 Indonesia mengalahkan tim besar Asia, Korea Selatan di Jakarta. Tapi bukan hanya kemenangan itu saja yang selalu teringat, tetapi bagaimana pemain Korea Selatan tertangkap basah dengan bedak yang luntur.

Saat itu hujan deras, di akhir tahun 2013. Laga kualifikasi AFC Cup mempertemukan timnas Indonesia yang baru saja menjuarai AFF U-19 dengan tim langganan juara AFC, Korea Selatan.  Di tengah guyuran hujan yang begitu deras, lapangan sampai becek namun Timnas U-19 tetap menampilkan permainan terbaiknya dan mengalahkan Korea Selatan.

Ada beberapa pemain Korea Selatan U-19 yang terciduk menggunakan bedak, lalu luntur di tengah hujan deras. Salah satu di antaranya adalah Hwang Hee Chan. Nama yang disebut terakhir juga jadi bahan lawakan dan meme karena bedaknya yang luntur itu.

Tapi, nama itu memberi kabar mengejutkan. Hwang Hee Chan baru saja menuntaskan transfer dari klub papan atas Liga Austria, RB Salzburg ke klub papan atas Jerman, RB Leipzig. Nah, RB Leipzig yang finish di peringkat 3 Liga Jerman berkesempatan untuk bermain di piala paling bergengsi se-Eropa, Piala Liga Champions.

Di usianya ke-24, pemain asal negeri Ginseng tersebut sudah mantap menatap masa depan. Bila berhasil menunjukkan permainan terbaiknya, maka Hwang Hee-chan bisa menjadi tulang punggung RB Leipzig yang baru saja ditinggalkan pemain andalannya Timo Werner.

Maka muncul pertanyaan, bila ketika sama-sama U-19, pemain Korea Selatan dan pemain Indonesia bahkan sama kuatnya, kenapa ketika senior justru mampet? Tentunya, kisah Hwang Hee-chan dan beberapa pemain muda Korea Selatan lainnya yang juga berhasil mencapai puncak karirnya di Eropa bisa menjadi bukti bahwa masih ada masalah dengan pembinaan sepakbola di Indonesia, bukan?

Dan seorang pemain muda bertalenta yang pernah dipermalukan di Indonesia perkara bedak lunturnya, sekarang akan Anda saksikan berlaga di Liga Jerman dan Liga Champions.

This post have 0 komentar

Next article Next Post
Previous article Previous Post