close

Monday, April 27, 2020

author photo
Sofa untuk Rumah Minimalis
Sofa untuk Rumah Minimalis
PojokReview - Memilih sofa untuk rumah bisa dibilang susah-susah gampang. Anda bisa scrolling di online shop atau berkeliling pasar untuk mendapatkan sofa yang diinginkan. Tapi, ketika dibawa pulang, ternyata tidak cocok dengan dekorasi rumah Anda.

Apalagi, untuk rumah minimalis, dengan ruang tamu yang cukup kecil. Maka, memilih sofa mesti hati-hati. Untuk rumah tipe 6x6 misalnya, maka ukuran ruang tamu rata-rata adalah 3x3 meter atau 3x4 meter. Ditambah dengan dekorasi tertentu, bagaimana cara memilih sofa yang tepat agar tidak terkesan sempit?

Maka sofa minimalis adalah pilihan yang tepat untuk rumah yang minimalis. Sofa minimalis bisa terkesan mewah, hanya saja ukurannya cukup kecil. Untuk ukuran ruang tamu 3x3 meter, maka sofa yang tepat adalah yang panjangnya tidak sampai 2 meter. Sedangkan sofa yang panjangnya di atas 2 meter, lebih cocok untuk ruang tamu berukuran 3x4 meter.

Perhatikan juga lebar sofa, jangan sampai ukurannya lebih besar dari 50 cm. Boleh saja lewat sedikit, namun jangan terlalu berlebihan. Dengan sofa ukuran 150 x 70 cm misalnya, sudah cukup besar agar ruangan terkesan lebih lega.

Sofa untuk Rumah Minimalis
Sofa untuk Rumah Minimalis
Atau, Anda bisa juga memilih sofa yang berbentuk huruf L, sehingga bisa mencari sofa yang panjangnya hingga 2 meter. Sofa jenis ini, bisa dicari yang lebarnya sekitar 75 - 80 cm, agar tetap bisa digunakan menjadi tempat tidur, apabila keadaan darurat.

Biasanya sofa memiliki sandaran tangan yang menjadi batas di kiri dan kanannya. Nah, Anda bisa juga memilih sofa tanpa senderan samping, untuk mendapatkan kesan yang lebih lebar. Bila dengan sandaran samping, sofa tersebut bisa memuat dua orang duduk, maka apabila sandaran sampingnya hilang, sofa tersebut bisa memuat hingga tiga orang yang duduk. Dengan demikian, Anda bisa meletakkan lebih banyak furnitur, seperti lemari, meja hingga lampu hias yang pas untuk ruang tamu Anda.

Hal terpenting sebelum memilih sofa adalah memilih warnanya, yang mesti cocok dan lebur dengan warna dominan serta dekorasi ruang tamu Anda. Selanjutnya, perhatikan juga bahan sofa, mesti dari bahan berkualitas yang tidak gampang rusak atau robek, tapi juga memberikan kenyamanan bagi yang duduk di sana.

Terakhir, pertimbangkan pula budget Anda. Jangan memaksakan untuk membeli produk yang harganya jauh lebih mahal ketimbang budget yang Anda miliki.

Rekomendasi Sofa Minimalis untuk Rumah Minimalis


Berikut ada tiga jenis sofa yang bisa Anda pertimbangkan untuk menjadi pilihan yang tepat menghiasi rumah Anda. Tentunya, jenis sofa ini disesuaikan untuk ruangan yang mini, agar terkesan lebih lega sekaligus indah.

Berikut rekomendasinya:

1. Sofa Minimalis (dengan sandaran tangan)

Sofa 2 Seater Kenway Khaki
Produk yang direkomendasikan adalah Sofa 2 Seater Kenway Khaki. Produk satu ini hadir dalam warna Khaki yang menarik, berukuran 175 x 85 x 80 cm. Tentunya, ukuran tersebut akan sangat pas untuk ruang tamu minimalis Anda.

Desainnya menarik dan bisa ditempati duduk oleh dua orang. Sofa satu ini harganya Rp3.549.000.


2. Sofa L Shape

Sofa Atria Barnie L Shape
Sofa L Shape adalah sofa berbentuk huruf L yang sangat tepat untuk menjadikan ruang tamu minimalis Anda bisa memuat banyak tamu, sekaligus menjadi lebih indah.

Salah satu produk yang direkomendasikan adalah Sofa Atria Barnie L Shape. Warnanya elegan, bahannya lembut jadinya tidak hanya untuk duduk, tapi juga nyaman digunakan tidur. Produk ini berukuran 194 x 136 x 82 cm, sehingga bisa menjadikan ruang tamu menjadi lebih lega.


3. Sofa Multifungsi Minimalis (tanpa sandaran tangan)


Sofa yang direkomendasikan kali ini adalah Dekoruma Oda Sofa Bed Minimalis Kain Woven Biru Tua Sofabed Kursi Tamu. Sofa satu ini berukuran 180 x 80 x 70 cm. Namun, bagian sandaran belakang bisa dilipat kebelakang dan menjadi tempat tidur berukuran 180 x 100 x 70 cm. Tentunya, selain bisa menjadi sofa, juga bisa menjadi tempat tidur darurat saat dibutuhkan.


Produk ini dibuat dengan bahan paduan kayu untuk rangka yang kuat, plastik di bagian yang bisa dilipat, serta lapisan kain woven yang melapisi foamnya. Jadinya, nyaman dijadikan tempat duduk, sekaligus nyaman untuk tidur.

This post have 0 komentar

Next article Next Post
Previous article Previous Post